SWARAKYAT.COM - Juru Bicara FPI Munarman mengungkap ada pihak otoritas
Indonesia yang sampai mendatangi perwakilan maskapai Saudi Airlines di Jakarta
menanyakan manifest kepulangan Habib Rizieq Shihab (HRS).
Munarman mengungkap hal ini saat bincang-bincang di tvOne,
Minggu (8/11/2020).
Tidak hanya itu, ada pihak tertentu yang membuat akun palsu
atas nama Habib Rizieq dan menghubungi pihak maskapai untuk membatalkan
(meng-cancel) penerbangan HRS dari Kota Jeddah Arab Saudi.
Munarman menegaskan Insya Allah Habib Rizieq akan tiba di
Jakarta besok pagi jam 09.00, Selasa, 10 November 2020.
Simak selengkapnya paparan Munarman di tvOne..
[Video]